Thursday, February 17, 2011
Perjalanan ke Kamboja - Perlu Biaya Berapa?
Tanpa sadar saya mengerjakan infografik ini dalam bahasa Inggris dan Vietnam. Bukan hendak sok-sok'an, infografik ini sudah hampir selesai ketika saya sadar bahwa tulisannya bukan dalam bahasa Indonesia. Jadi ya... kepalang tanggung. Selesaikan saja.
Infografik perjalanan ke Kamboja ini saya fokuskan pada ongkos yang telah saya keluarkan dalam US$. Mengapa dalam US$? Alasan pertama, orang Indonesia umumnya mengkonversikan berbagai mata uang ke US$ baru kemudian ke IDR. Kedua, dalam perjalanan kali ini lebih mudah menggunakan US$ daripada mata uang lain. Di Vietnam, menukar US$ tak sulit. Sedangkan di Kamboja, Anda bahkan bisa bertransaksi dengan remork, juga dikenal sebagai tuk tuk, dalam Riel dan Dollar sekaligus.
Saya sengaja tak memasukkan ongkos penerbangan, karena saya tak tahu seandainya Anda menapak tilas perjalanan saya, Anda berangkat dari kota asal yang mana. Dan saya tak tau pula, maskapai mana yang sesuai dengan selera Anda.
Perjalanan ini sebenarnya bisa dikombinasikan dengan perjalanan ke bagian tengah dan/atau Utara Vietnam. Di sana Anda bisa mengunjungi Nha Trang atau Hà Nội. Atau dari Siem Reap, Anda bisa teruskan ke Bangkok lalu ke Utara sampai ke Laos. Well, setidaknya beberapa wisatawan yang saya ngobrol bareng ada yang berencana seperti itu.
Oh, ya... saya berkeliling bersama istri saja, jadi tentu saja banyak pengeluaran yang di-share. Saya rasa, bila perjalanan dilakukan sampai 3-4 orang akan jauh lebih murah dan lebih seru.
Selamat menikmati. Dan nantikan bagian berikutnya! Ini baru bagian ongkos lho!
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment